Kabar menarik terus menerus bermunculan selama gelaran bursa transfer musim panas kali ini. Terbaru, pemain Arsenal, Aaron Ramsdale, dikabarkan berpeluang meniti jalan baru dalam perjalanan karirnya di masa yang akan datang. Hal ini menyusul munculnya minat dari Nottingham Forest untuk meminang dirinya. Namun, langkahnya kali ini belum akan diwujudkan dalam kerangka permanen, melainkan hanya untuk sementara waktu.
Waktu yang Sulit bagi Aaron Ramsdale
Penjaga gawang yang kini berusia 26 tahun ini terpantau absen dalam laga pembuka tur pramusim The Gunners baru-baru ini. Ia dipastikan tidak hadir karena masih harus absen setelah sebelumnya turut andil dalam permainan timnas Inggris di EURO 2024 yang baru saja berakhir.
Aaron Ramsdale merupakan bagian dalam skuad timnas negeri Tiga SInga dalam laga tersebut. Awalnya timnas besutan Gareth Southgate tersebut berharap untuk bisa mematahkan paceklik gelar juara turnamen sekelas EURO, namun pada akhirnya mereka harus terhenti langkahnya di laga puncak. Kali ini, mereka harus mengakui keunggulan Spanyol setelah kalah dari sang rival dengan skor tipis 2-1 dalam laga akbar yang digelar di tanggal 14 Juli 2024 yang lalu.
Perjuangan Aaron Ramsdale
Hingga saat ini, nama Aaron Ramsdale dianggap sebagai sosok yang begitu penting dalam perjalanan klubnya maupun timnas negeri asalnya. Meski demikian, jika dibandingkan dengan Jordan Pickford, namanya masih kurang bersinar. Apalagi penjaga gawang yang satu ini dianggap masih belum pernah sekalipun gagal dalam menjaga pertahanan timnas Inggris di turnamen internasional hingga titik ini. Prestasi inilah yang kemudian membuat dirinya mendapatkan kepercayaan untuk menjadi penjaga gawang utama timnas Inggris. Kondisi ini menempatkan Aaron Ramsdale sebagai penjaga gawang pilihan kedua bagi permainan mereka.
Kehadiran sang penjaga gawang asal Arsenal ini hanya terpantau ketika mereka menjalani laga di tanggal 7 Juni 2024 yang lalu. Kala itu, mereka menghadapi timnas Islandia sebagai lawan. Sayangnya, terlepas dari berbagai upaya yang ia kerahkan dalam kesempatan tersebut, sang lawan berhasil mencetak 1 gol ke gawang yang ia jaga.
Nottingham Forest Berminat
Kondisinya saat ini memang tidak bisa dikatakan ideal. Bahkan M88 slot menyebutkan kalau torehan 6 pertandingan yang ia dapatkan bukanlah jumlah yang dapat dibanggakan. Kondisi ini membuatnya harus mengalami demosi menjadi penjaga gawang pilihan kedua di Stadion Emirates. Bagi Arsenal, mereka lebih memilih untuk menempatkan David Raya untuk menjalankan tugas penting ini.
Kepercayaan ini kemudian mereka wujudkan dengan mendatangkan sang kiper secara permanen dari Brentford. Dengan kehadiran sang rekan barunya tersebut, kini Aaron Ramsdale yang sudah berusia 26 tahun harus mencari tempat lain agar bisa mendapatkan jam terbang yang lebih rutin daripada harus menunggu David Raya berada dalam kondisi kurang bugar untuk menjalankan tugasnya.
Kondisi ini kemudian mulai menarik perhatian dair beberapa klub. Salah satunya adalah Nottingham Forest. Klub yang satu ini berharap bisa menjadi tempat tujuan berikutnya dari sang penjaga gawang berdarah Inggris tersebut.
Kabar yang kami peroleh menyebutkan kalau Nottingham Forest berharap bisa mengamankan jasanya setidaknya untuk sementara waktu untuk saat ini. Ia akan diminta untuk membantu mereka menjalani musim 2024/25 yang akan datang. Perihal kemungkinan dirinya akan bergabung secara permanen dengan mereka, hal ini bisa jadi baru akan dipertimbangkan di kemudian hari dengan mempelajari perkembangannya di klub tersebut.
Dari pihak Arsenal, The Gunners saat ini mengajukan angka 50 juta poundsterling kepada setiap klub yang berminat untuk meminang kiper mereka tersebut. Sayangnya, bagi Forest, jumlah ini masih terlalu tinggi, melampaui kemampuan keuangan mereka saat ini. Untuk itu, rumor yang berkembang menyebutkan kalau tim besutan Nuno Espirito Santo tersebut bersedia untuk menunggu hingga momen-momen akhir bursa transfer untuk bisa menekan harga dari sang pemain incaran mereka tersebut. Dengan ini mereka berharap bisa mendatangkan dirinya dengan angka yang jauh lebih terjangkau lagi.
Namun langkah ini tidak berarti tanpa risiko. Di saat mereka menanti, ada kemungkinan Aaron Ramsdale akan diincar oleh rival mereka. Ada beberapa nama lain yang rupanya juga menaruh minat pada sang kiper asal Arsneal ini. Leicester City, Bournemouth, Wolverhampton Wanderers, hingga Southampton dikabarkan mulai menimbangkan langkah berikutnya yang harus mereka tempuh terkait pemain yang satu ini.
Sementara bagi Arsenal, mereka sedang tidak tergesa-gesa untuk urusan Aaron Ramsdale. Sebaliknya, Mikel Arteta baru-baru ini memberikan petunjuk kalau pemain muda mereka, Karl Hein, akan berpindah sementara di musim kampanye ini. Kondisi ini berarti kalau Arsenal kemungkinan tidak akan punya kiper cadangan bagi Raya seandainya Aaron Ramsdale memilih untuk bergabung dalam barisan pemain yang meninggalkan skuad Emirates.