Laga Indonesia vs China akan menjadi salah satu pertandingan yang sangat dinantikan para penggemar sepakbola Indonesia di Tanah Air. Tren kemenangan yang diperoleh skuad Garuda di banyak pertandingan menumbuhkan harapan akan peluang timnas Garuda senior untuk melaju ke pergelaran Piala Dunia. Jika berhasil, ini akan menjadi pertama kalinya sejak Indonesia merdeka untuk menyaksikan para pemainnya bertanding di kompetisi sepakbola paling elite yang melibatkan antarnegara. Tapi lawan kali ini adalah Cina, sebuah negara besar dengan kemampuan sepakbola yang tidak boleh diragukan. Lalu, seberapa besar peluang timnas Garuda untuk menang dalam pertandingan ini?
Menanti Pertandingan Indonesia vs China
Laga kualifikasi Piala Dunia 2026 berikutnya yang melibatkan timnas Indonesia memang memiliki seribu alasan untuk dinantikan Selain karena berharap peluang besar untuk lolos, para penggemar sepakbola Tanah Air menanti kiprah dari pelatih timnas yang baru, Patrick Kluivert. Ada banyak pekerjaan besar yang menanti untuk diselesaikan. Sang pelatih berdarah Belanda ini harus mencari solusi untuk mendapatkan pemain yang bisa menggantikan Ragnar Oratmangoen, Marselino Ferdinan, hingga Marten Paes. Ketiga pemain ini memang dipastikan akan absen dalam laga kualifikasi Grup C yang mempertemukan negara-negara di bawah naungan AFC ini.
Pemain yang Absen pada Indonesia vs China
Menurut jadwal turnamen, pertandingan Indonesia vs China akan dilaksanakan pada tanggal 5 Juni 2025 yang akan datang. Timnas Indonesia akan menjamu tim tamu di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Sayangnya, pertandingan ini kemungkinan harus dijalani skuad Garuda senior tanpa dukungan penuh para pemain mereka. Namun pengalaman yang diperoleh dari pertandingan terdahulu bisa menjadi masukan berharga. Kemenangan 1-0 yang diperoleh atas timnas Bahrain menunjukkan peluang dan kemampuan besar dari skuad Garuda untuk mengatasi masalah besar ini. Namun, Patrick Kluivert harus memutar otak karena Ragnar, Marselino, dan Paes tidak akan bisa diikutsertakan dalam pertandingan ini. Marselino dan Paes harus absen setelah keduanya mendapatkan sanksi kartu merah, membuat mereka harus basen dalam satu pertandingan timnas. Sedangkan Ragnar takkan bisa bermain setelah mengalami cedera. Tak sekadar bertanding bersama sepasukan skuad, kondisi cedera ini bahkan membuatnya harus memprioritaskan perawatan sehingga dipastikan absen dalam training centre yang dilaksanakan di akhir bulan ini.
Peluang Terjadi Perubahan
Sumber kami dari M88 mencoba menelisik tentang kemungkinan pelatih baru timnas mencoba strategi berbeda pada pertandingan penting Indonesia vs China nanti. Tapi jika mempelajari sosok pelatih berdarah Belanda ini, kecil kemungkinan ia akan mencoba pendekatan baru setelah sebelumnya berhasil melakukan pendekatan ini saat melawan Bahrain. Formasi 3-4-2-1 yang digunakan skuad Garuda dalam pertandingan ini terbukti efektif dalam membungkam permainan lawan.
Hasil pertandingan ini juga yang kemudian berhasil menumbuhkan kepercayaan dalam diri penggemar sepakbola Tanah Air. Keputusan yang diambil PSSi untuk menghentikan Shin Tae-yong dan menggantikannya dengan Patrick Kluivert dipandang sebagai langkah ceroboh yang berpeluang untuk menghentikan laju timnas Garuda. Namun pelatih yang sempat membina karirnya sebagai pemain profesional di bumi benua biru ini berhasil memberikan kesan perdana yang cukup menjanjikan. Kemenangan dari Bahrain, walau tipis, membuat penggemar sepakbola Indonesia mulai menaruh kepercayaan kepadanya.
Sebagai seorang yang berhasil mendapatkan hasil penting ini, kemungkinan bagi si pelatih baru untuk merubah strateginya dipandang sebagai satu hal yang mendekati kemustahilan. Dengan pendekatan ini, banyak pengamat beranggapan kalau formasi 3-4-2-1 akan tetap digunakan skuad Garuda senior dalam pertandingan penting ini. Bukan hanya itu saja, pengalaman yang diperolehnya dari pertandingan melawan Bahrain juga akan digunakan dalam pertandingan penting ini. Ini termasuk menyertakan beberapa nama yang turun dalam pertandingan penting ini.
Hanya saja, tetap akan dilakukan beberapa perubahan, walau tak tergolong signifikan. Di bagian pertahanan, Kluivert kemungkinan akan melakukan perubahan. Tugas ini kemungkinan akan dipercayakan kepada Emil Audero. Jika benar, maka ini akan menjadi debut perdananya bersama timnas senior skuad Indonesia. Perubahan lain juga akan diterapkan untuk posisi yang tadinya ditempati oleh Ragnar dan Marselino. Ada kemungkinan tugas ini akan diberikan kepada Egy Maulana Vikri dan Rafael Struick.
Perubahan lain juga kemungkinan akan ditempuh untuk bagian berbeda. Beberapa pengamat beranggapan kalau Stefano Lilipaly berpeluang besar untuk kembali mendapatkan panggilan agar bergabung dengan timonas Indonesia. Pemanggilan juga diyakini akan dilakukan kepada dua pemain senior lain yang tak kalah penting. Eliano Reijnders dan Dean James kemungkinan akan kembali mendapatkan panggilan bertugas untuk membela timnas dalam pertandingan Indonesia vs China nanti. Belum bisa dipastikan tugas yang akan menanti kedua pemain ini. Tapi penempatan untuk mendukung Romeny menjadi kemungkinan yang layak untuk dipelajari.
Berikut ini kemungkinan formasi pemain yang akan diturunkan dalam pertandingan penting nanti.
Pelatih: Patrick Kluivert
Formasi: 3-4-2-1
Pemain:
- Ole Romeny
- Egy Maulana Vikri
- Rafael Struick
- Calvin Verdonk
- Thom Haye
- Joey Pelupessy
- Kevin Diks
- Justin Hubner
- Jay Idzes
- Rizky Ridho
- Emil Audero